Deskripsi resep umpan mancing jitu ikan lele
Salam strike....Hallo sobat mancing mania kali ini toko pancing hilal ingin memberikan sharing tentang resep umpan mancing jitu ikan lele menggunakan lemak kuda,karena media ini banyak di gunakan oleh para pemancing kelas galatama ataupun lomba, untuk mempersingkat waktu maka kita langsung saja ke TKP...!!!
Spesifikasi resep umpan mancing jitu ikan lele
Adapun bahan-bahannya adalah sebagai berikut
1. Daging ayam ( dadanya saja Tanpa tulang )
2. Lemak kuda
Cara pembuatannya :
1. Daging yang sudah dipisahkan dengan tulangnya kemudian di rebus setelah itu daging di tetel atau di suwir
2. Ambil lemak kuda kemudian dipanaskan kepenggorengan agar menjadi minyak.
3. Setelah itu campur antara ayam suwir dengan minyak lemak kuda kemudian diaduk hingga merata
4. Kemudian di tiriskan atau didiamkan umpan selama 2 jam agar umpan mulai mengeras
5. Setelah mengeras campur umpan dengan essen oplosan super ikan lele sebanyak 5-6 tetes
6. Lalu diaduk kembali hingga sampai merata
7. Umpan siap dipergunakan.
Demikian resep umpan mancing jitu ikan lele ini kami posting semoga artikel ini memberikan inspirasi bagi para angler pemula dan umpan ini sudah banyak diuji coba ditempat berbagai kolam galatama atau lomba,semoga resep ini cocok untuk dijadikan sebagai acuan. salam strike
Labels:
Umpan ikan lele
Thanks for reading Resep umpan mancing jitu ikan lele . Please share...!